SURABAYA | Nikita Mirzani memenuhi panggilan Polda Jawa Timur (Jatim) untuk menjalani pemeriksaan sebagai saksi dalam kasus dugaan pencemaran nama baik. Kasus ini bermula dari laporan yang diajukan oleh Shandy Purnamasari, istri dari pengusaha yang dikenal dengan nama Juragan99, terhadap seseorang berinisial IZ.
Saat ditemui di Gedung Ditreskrimsus Polda Jatim, Rabu (13/11/2024), artis cantik penuh kontroversi itu menjelaskan kehadirannya di Surabaya untuk menghormati panggilan hukum.
“Saya dipanggil sebagai saksi, datang dari Jakarta ke Surabaya. Terkait laporan yang diajukan oleh Shandy Purnamasari terhadap sosok bernama Isa Zega,” ungkap Nikita.
Menurut Nikita, penyidik mengajukan sekitar 25 pertanyaan kepada dirinya. Selain Nikita, hadir pula Oky Pratama atau yang akrab disapa dokter Oky, yang juga merupakan sahabatnya.
“Banyak ya, sekitar 25 pertanyaan soal unggahan yang diduga berisi fitnah. Hari ini saya diperiksa bersama dokter Oky,” tambah Nikita.
Kepala Bidang Humas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto, membenarkan bahwa Nikita datang memenuhi panggilan untuk memberikan keterangan terkait dugaan kasus pencemaran nama baik melalui media digital.
“Benar, Nikita Mirzani dipanggil sebagai saksi. Laporan tersebut terkait pencemaran nama baik di media digital,” jelas Dirmanto.
Diketahui, Nikita Mirzani sering terlibat dalam sejumlah kontroversi dan beberapa kali berurusan dengan aparat hukum akibat berbagai laporan yang ditujukan kepadanya.